Kamis, 07 Juni 2018

Puisi: Serpihan

Ohhh...
Kamu yang ku anggap sebagai serpihan ragaku
Aku tak peduli kalau itu hanya anggapan ku saja
Aku pun tak peduli ocehan manusia, jin, bahkan setan iblis sekalipun
Aku pun tak peduli anggapan dari kamu tentang diriku
Yang aku tahu inilah penganggapan ku

Inilah daya khayalku, inilah citaku, dan inilah cerminan rasaku
Rasa yang tak terikat oleh hal-hal yang bodoh tentang keterikatan pada kefanaan
Rasa yang selalu ku kejar lebih dari perjuangan sang Rahwana mengejar Sinta

Sang Majnun merindukan Laila
Ahhh...
Aku sudah tak peduli dengan gurauan tokoh fiksi penyedap bumbu dongeng dan lakon itu
Jika kau tak percaya padaku atau kau mengacuhkan aku

Tak secuil pun menggerus rasa ini
Dan ketika dunia telah selesai dalam memainkan drama sandiwaranya
Tak sedikitpun mematilan bara yang ada dalam hatiku
Lalu aku akan hidup untuk tetap menumbuhkan rasa ini
Di kehidupan selanjutnya, selanjutnya dan selanjutnya.

Penulis: Zakiyudin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar