Selasa, 08 April 2014

Dibuka Pendaftaran Beasiswa untuk Dosen dan Tenaga Kependidikan

Jakarta - SetaraNews.com, Sekarang Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi (Dikti) sedang membuka program beasiswa untuk Pendidikan Pascasarjana Dalam Negeri (BPP-DN) bagi Dosen dan Tenaga Kependidikan.

Pembukaan pendaftaran penerima beasiswa ini mulai dari tanggal 31 Maret 2014 jam 23:59 WIB hingga 30 Mei 2014 jam 23:59 WIB. Adapun syarat utama calon penerima beasiswa ini adalah :

  1. Bagi pelamar BPP-DN Dosen wajib memiliki NIDN dan berstatus Dosen Tetap dan Aktif pada Perguruan Tinggi di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

  2. Bagi pelamar BPP-DN Tenaga Kependidikan harus berstatus Pegawai Tetap pada PTN dilingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan atau Pegawai Negeri Sipil (PNS) pada Kopertis dan Ditjen Dikti.


Pendaftaran untuk mendapatkan beasiswa ini sendiri dilakukan secara online ke sistus beasiswa.dikti.go.id/bppdn Bagi Anda yang masih bingung mengenai informasi beasiswa ini, dapat menghubungi Dikti melalui e-mail ke: bpps@dikti.go.id (non-teknis/kebijakan) dan
bppdn.dikti@gmail.com (teknis pendaftaran) atau lewat media sosial Twiiter : @bppdndikti.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar