Rabu, 25 Juni 2014

UAS FISIP Unswagati, Tergantung 1 Ramadhan

Unswagati - SetaraNews.com, Ujian Akhir Semester (UAS) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politk (FISIP) Unswagati yang seyogyanya akan dimulai pada Senin 30 Juni mendatang nampaknya ada kemungkinan akan diundur. Hal ini menyangkut penetapan 1 Ramadhan yang belum pasti sehingga jadwal UAS sangat mungkin untuk berubah.

Farida Nurfalah Kepala Prodi (Kaprodi) Ilmu Komunikasi menyampaikan itu di ruang kerjanya siang tadi. Dirinya tidak menampik jika UAS Fisip bisa jadi akan diundur satu hari menjadi Selasa 1 Juli 2014.

“Kita masih liat bagaimana nanti 1 Ramadhanya. Kalau 1 Ramadhanya tanggal 28 Juni berarti UAS tanggal 30 Juni. Tapi, kalau 1 Ramadhanya tanggal 29 Uasnya dimundurkan satu hari.” Ujarnya

Hal ini menurut Farida, dikarenakan libur awal puasa yang menjadi bentrok jika UAS harus dilaksanakan pada 30 Juni.

“Soalnya kan kalau awal puasa biasanya libur, jadi disesuaikan.” tambahnya

Jika benar 1 Juli menjadi awal UAS, maka untuk jadwal mata kuliah yang nantinya diujikan disesuaikan dengan urutan jadwal UAS semula.

“Untuk mata kuliah yang diujikan tanggal 30 Juni maka akan menjadi tanggal 1 Juli diujikannya, dan begitu seterusnya.” Tutup Dosen FISIP tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar