Kamis, 05 November 2015

Tidak Menyangka Bakal Terpilih Sebagai Ketua Umum

Unswagati, Setaranews.com – Mahasiswi ini tidak menyangka sebelumnya bahwa dirinya akan terpilih sebagai Ketua Umum UKM Seni dan Budaya, ia adalah Ade Anna Angelena, seorang Mahasiswi tingkat 2 Fakultas Ekonomi Unswagati.

Dalam pelaksanaan serah terima jabatan yang bertempat di Denpom kota Cirebon. Acara ini berlangsung dari pukul 15.00-16.30 WIB dengan dihadiri perwakilan dari berbagai tamu undangan yang terdiri dari beberapa ormawa dan pihak Rektor.

“Saya tidak menyangka, awalnya belum siap tapi sudah terpilih. Kedepannya saya berharap bisa membawa UKM Seni dan Budaya lebih baik lagi,” ujarnya kepada setaranews.com.

Sementara itu, ketua umum sebelumnya yaitu  Moh. Khory. A brharap kepengurusan selanjutnya tetap bisa menjaga nama baik organisasi dan membawanya lebih kreatif dan masih bisa berkarya dan berkesenian.

“Harapan untuk kedepannya bisa menjaga nama baik UKM Seni & Budaya, proses kreatifnya efektif, memenuhi hak anggota menghasilkan karya lebih baik lagi, dan disukai masyarakat khususnya", pungkas mahasiswa akuntansi semester 7 ini.

Adapun ketika ditanya mengenai kendala satu tahun kepengurusannya, Moh. Khory. A menuturkan bahwa SDM yang tidak mempunyai kesadaran merupakan salah satu kendala yang dihadapi pada masa kepengurusannya, alasan lainnya adalah fasilitas yang tidak memadai, juga latihan tidak normal.

“Kendala selanjutnya adalah ketika ada SK Pejabat Sementara Presiden Mahasiswa (PJs Presma) yaitu pada 5 Agustus, setelah dinonaktifkan sebagai ketua umum UKM Seni & Budaya, dua bulan terakhir ini untuk posisi ketua umum saya serahkan kepada PJs ketua umum,” tutupnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar