Senin, 21 Januari 2013

Agar Tubuh Tetap Fit Saat Musim Hujan

Cirebon, SetaraNews.com -  Musim hujan menjadikan tubuh lebih rentan terhadap serangan penyakit, khususnya jika kita kurang memperhatikan kesehatan sehingga daya tahan tubuh tubuh terus menurun. Apalagi, dalam beberapa minggu terakhir Unswagati sedang melaksanakan UAS yang tentunya memerlukan kondisi tubuh yang fit agar proses perkuliahan tetap berjalan optimal.

Biasanya, beberapa kondisi yang sering muncul saat musim hujan di antaranya adalah flu, demam, gangguan pencernaan, penyakit kulit, dan kondisi tubuh yang kurang fit.

Kondisi tubuh yang buruk bisa menghalangi anda dari aktifitas sehari-hari. Untuk itu, dibutuhkan persiapan khusus untuk menjaga kebugaran tubuh selama musim hujan, agar daya tahan tubuh tetap prima dan terhindar dari serangan penyakit.

Berikut adalah beberapa tips untuk menjaga tubuh tetap fit di musim hujan yang kami himpun dari berbagai sumber:

Asupan makanan bergizi
Selain makan dengan teratur, tubuh juka membutuhkan asupan nutrisi yang cukup, seperti karbohidrat, vitamin, dan juga mineral. Asupan gizi yang baik berarti meningkatkan kekebalan tubuh terhadap serangan penyakit. Tingkatkan konsumsi vitamin A dan vitamin C untuk menjadikan tubuh lebih bugar sepanjang hari. Buah dan sayuran merupakan sumber nutrisi yang paling baik, sehingga tidak ada salahnya untuk selalu menyertakannya dalam hidangan harian.

Rajin konsumsi air putih
Minum air putih yang cukup, setidaknya 8 gelas setiap harinya. Batasi minum minuman dingin dan produk minuman beralkohol, agar penyerapan nutrisi oleh tubuh menjadi lebih optimal.

Cukup istirahat
Memberikan tubuh waktu istirahat yang cukup membuat tubuh lebih fit sepanjang hari. Waktu tidur yang kurang menjadikan daya tahan tubuh menurun serta rentan terhadap serangan bakteri dan virus.  Usahakan untuk memiliki waktu tidur yang ideal, yaitu 6 hingga 8 jam setiap malam.

Tetaplah berolahraga
Sisihkan waktu berolahraga selama 30 menit, minimal tiga kali dalam seminggu. Gerak tubuh yang aktif akan memperlancar metabolisme serta menjaga kebugaran tubuh di musim hujan.

Lindungi tubuh dari cuaca ekstrem
Selain menjaga kesehatan dari dalam, jangan lupa untuk melindunginya dari luar. Selalu gunakan jaket dan siapkan jas hujan untuk melindungi tubuh dari cuaca dingin yang cukup ekstrem.

Atur kesehatan batin
Keadaan stres juga akan mempengaruhi kondisi tubuh secara keseluruhan, sehingga stres harus dikelola dengan tepat. Identifikasi penyebab stres dan siapkan trik untuk menyiasatinya. Praktekkan juga berbagai teknik mengelola stres seperti meditasi, relaksasi, maupun teknik pernapasan untuk menghilangkan stres.

Jaga kebersihan tubuh dan lingkungan
Kebersihan tubuh menjadi lebih penting di saat musim penghujan, karena di saat-saat tersebut tubuh sering memiliki kontak langsung dengan air, baik itu air hujan maupun genangan air di jalanan. Bersihkan tubuh setelah beraktifitas di luar rumah. Perhatikan pula kebersihan muka, tangan dan kaki untuk menghindari berbagai penyakit kulit atau mencegah masuknya kuman ke dalam tubuh.

Konsumsi suplemen dan multivitamin
Mengkonsumsi pil suplemen dan multivitamin juga sangat baik untuk memenuhi asupan nutrisi perharinya. Terlebih jika anda merasa nutrisi harian yang direkomendasikan belum terpenuhi hanya melalui makanan sehari-hari.

Editor : Kurniawan T Arief

Tidak ada komentar:

Posting Komentar