Kamis, 14 Agustus 2014

Menengok Lebih Dalam Ruangan Broadband Learning Center Kota Cirebon

Cirebon, SetaraNews.com – Broadband Learning Centre ini merupakan tempat belajar edukasi digital yang dimiliki oleh Telkom Speedy di Bunderan Krucuk, Kota Cirebon yang bertempat di lantai dua.

Dalam ruangan yang tertutup dengan cat berwarna putih ini, terdapat dua belas komputer serta kursi yang sering digunakan untuk belajar. Terdapat vas bunga diletakan di atas meja panjang di tengah-tengah ruangan.

Selain komputer juga terdapat infokus yang dipakai sebagai alat proyektor. Di sisi ruangan terdapat  AC sebagai pendingin ruangan, piagam-piagam penghargaan yang terpampang di dinding dekat dengan televisi, lemari es, juga jam dinding. Tak jauh dari sana terdapat lemari rak kayu yang di dalamnya terdapat telepon, pewangi ruangan, modem-modem dan beberapa berkas.

Bergerak ke arah tempat infokus yang digantungkan di atas meja, terdapat papan informasi yang ditempel di dinding yang berisi foto-foto kegiatan, beserta informasi. Di sebelah papan informasi terdapat papan speedy monitoring disamping soundsystem. Dalam ruangan yang cukup terang ini juga terdapat kaca yang dilapisi spanduk untuk mempromosikan mengenai speedy.

Reporter : Reiva Novianti

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar