Sabtu, 11 Januari 2014

Gubernur FISIP Sayangkan Masih Menjabatnya Djakaria




Unswagati - SetaraNews.com, Akhir-akhir ini isu mengenai Surat Keputusan (SK) Djakaria Machmud sebagai Rektor Unswagati Cirebon yang telah kadaluarsa menjadi buah bibir banyak kalangan di kampus Unswagati. Tidak terkecuali oleh Ketua BEM Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISP).


Saat ditemui SetaraNews di Gedung FISIP Kampus III Unswagati pada (10/1), Muhammad Ridwan Widyanto selaku Ketua BEM ISIP menyayangkan masih menjabatnya Djakaria Machmud sebagai orang nomor satu di Unswagati.


Menurut Mahasiswa Tingkat Dua ini sudah seharusnya Djakaria Machmud turun dari kursi jabatanya lantaran telah menjabat selama dua kali periode.


 "Di statuta itu udah jelas semua. Cuma dua kali periode, jadi sadarlah pak SK-nya sudah habis mau ga mau, turunlah." Ujar mahasiswa Ilmu Komunikasi tersebut.


 Lebih lanjut menurut Ridwan yang akan menerima imbas dari kadaluarsanya rektor ini adalah mahasiswa-mahasiswi yang akan diwisuda minggu depan.


 "Dampaknya kasianlah kakak-kakak tingkat kita mereka lulusnya secara ilegal, nah yang dirugikan berarti wisudawan yang diwisuda minggu depan." tambahnya.


 Ke depan BEM Fisip berencana membuat program jalan-jalan dengan Rektor keliling kampus, agar Rektor Unswagati tahu persoalan yang terjadi dikampus.


 "Kedepan saya ingin buat program jalan-jalan bareng rektor keliling kampus, istiahnya kaya sidak gitulah jadi biar rektor tahu kalau banyak dosen yang jarang masuk, saya sih pengennya memulai itu dengan rektor yang baru nanti ya." tandasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar