Rabu, 09 Oktober 2013

FISIP Kembali Adakan KBS

 Unswagati, setaranews.com Rabu (09/10) Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) kembali mengadakan Kemah Bakti Sosial (KBS) pada 10 Oktober 2013 nanti, di daerah Cipucung Kuningan Jawa Barat. KBS yang rencanyanya akan di helat selama tiga hari dua malam ini mengambil tema ‘Menciptakan Mahasiswa yang Peduli Terhadap Masyarakat dalam Menginterpretasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi'.


KBS kali ini diikuti 154 Mahasiswa angkatan 2013-2014 yang di bagi menjadi 13 kelompok mahasiswi dan delapan kelompok mahasiswa.


Tujuan diadakanya KBS kali ini agar mahasiswa FISIP dapat terjun langsung kemasyarakat sebagai bentuk tindak nyata dalam melaksanakan tri dharma perguruan tinggi. “Tujuanya supaya mahasiswa ini bisa terjun langsung  ke masyarakat”. Ujar Fandi selaku ketua pelaksana kepada SetaraNews.


Sampai saat ini dalam pelaksanaanya belum menemui masalah yang berarti, namun tidak di menutup kemungkinan masalah dapat  terjadi saat pelaksanaan.


”Sejauh ini sih ga ada, tapi ga tau nanti di lapangan.” Ungkap Fandi.


Rencananya kegiatan tersebut akan dibuka oleh perwakilan pihak dosen serta diikuti oleh beberapa alumni FISIP.



Foto : keperawatan-poltekesdepkes-sby.ac.id


Editor : Ali Fikri

Tidak ada komentar:

Posting Komentar