Sabtu, 19 Oktober 2013

PRISMA Unila di Buka Dengan Nonton Bareng

Bandar Lampung, SetaraNews.com – Pagi tadi Unit Kegiatan Penerbitan Mahasiswa (UKMP) Teknologi Inovasi Kreasi dan Aktivitas (TEKNOKRA) Univesitas Lampung (Unila) menyelenggarakan Talk Show dan Nonton Bareng (NoBar) film dokumenter Dibalik Frekuensi di auditorium Perpustakaan Universitas Lampung.

Acara  talk show dan nobar ini dalam rangka pembukaan Pelatihan Riset Media (PRISMA) Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) se-Indonesia   yang dibuka langsung Oleh walikota Bandar Lampung Drs. Herman H.N.

Acara yang dimulai pukul 10.00 WIB Ini pun mendapat aspirasi yang cukup baik dari mahasiswa Universitas Lampung, mahasiswa terlihat  antusias mengikuti acara tersebut hingga selesai, mereka juga menilai acara tersebut bagus untuk mahasiswa.

Dengan menonton film dokumenter tersebut mahasiswa menjadi tahu ada  Kepentingan apa dibalik media yang ada di Indonesia,.salah seorang peserta yang setara temui  berharap film tersebut tidak hanya diputar di lingkungan mahasiswa, bisa menjadi lebih baik jika dapat dinikmati 0leh masyarakat luas.

“Filmnya bagus ya, tapi lebih baik dipublikasikan lebih luas, tidak hanya dikalangan tertentu, ini juga bias jadi pembelajaran bagi masyarakat.” Ujar Irsan Mahasiswa Semester 3 jurusan fisika  Fakultas Matematika Ipa (MIPA)

Tidak hanya dari kalangan mahasiswa yang antusias terhadap pemutaran film dokumter tersebut, panitia penyelenggarapun sangat besemangat menyelengarakan acara tersebut. Panitia berharap  acara bisa berlangsung dengan baik dan berharap pula film tersebut bisa meng-inspirasi mereka yang menonton film dokumenter tersebut.

“Saya menganggap film ituu bagus buat mengispirasi masyarakat, dan harapan saya mayarakat bisa menilai media secara bijak, dan bisa memilah dan memilih media’. Ujar Vina Oktavia Selaku ketua plaksana acara tersebut.

Acara Pelatihan Riset Media sendiri  akan diselenggarakan selama 5 hari dimulai dari hari sabtu (19/10) hingga kamis (24/10).

 

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar