Senin, 24 November 2014

Kota Cirebon Capai Target Dalam Porda Jabar, Kabupaten Tercecer

Cirebon Setaranews.com- Pekan olahraga daerah Jawa Barat (Porda Jabar) telah usai diselenggarakan. Dalam gelaran porda Jabar ke XII ini tuan rumah Kabupaten Bekasi berhasil menyabet gelar juara umum.

Kota Cirebon berhasil mewujudkan target berada di 10 besar gelaran olahraga tertinggi di Jawa Barat ini. dengan perolehan 18 medali emas, 19 perak dan 32 perunggu, kota Cirebon berhasil meraup total 69 medali. Dengan demikian Kota Cirebon berhak menduduki peringkat 10. Sebelumnya Ano sutrisno Walikota Cirebon menargetkan Kota Cirebon berada di 10 Besar Porda Jabar kali ini.

“"Target kita 10 besar, harus tercapai” kata Ano seperti dilansir oleh Radio Republik Indonesia.

Sementara itu Kabupaten Cirebon tercecer diposisi ke 19 dengan hanya mengumpulkan 7 medali emas, 11 perak dan 23 perunggu dengan total keseluruhan 41 medali. Hal ini melesetkan target Kabupaten Cirebon yang berkeinginan mendapat 8 medali emas.

Perhelatan Porda Jabar ini diikuti oleh 8 ribu atlet dari 27 kota/kabupaten dan memperebutkan 2376 keseluruhan medali. Kabupaten Bogor menjadi tuan rumah gelaran empat tahunan ini di 2018 nanti.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar