Rabu, 27 Juli 2016

Audiensi Kembali Ditunda, Mahasiswa Ancam akan Menghimpun Masa Lebih Besar!

Unswagati, Setaranews.com - Audiensi Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) tahun 2016 tingkat Universitas yang rencananya kembali dilakukan pada Kamis, 28 Juli 2016 mengalami penundaan. Hal ini dikarenakan Rektor yang masih dalam perjalanan dari Bandung, sehingga tidak memungkinkan untuk mengadakan audiensi hari ini. Kondisi Rektor yang kelelahan setelah mengadakan perjalanan menjadi pertimbangan untuk penundaan audiensi karena akan berdampak pada psikologisnya sehingga menyebabkan goals yang ingin dicapai dalam audiensi tidak akan tercapai.

"Rektornya masih di jalan dari Bandung karena beliau merupakan salah satu tim penyusun suatu peraturan yang bertempat di Bandung." Ujar Ahmad Ihsan Amala selaku ketua Badan Eksekutif Mahasiswa tingkat Universitas (BEM-U) ketika ditemui SetaraNews.com.

Terkait penundaan tersebut, pihak BEM-U masih mengupayakan untuk mengadakan audiensi dengan cara melakukan lobi ke rektorat. Jika cara tersebut mengalami kegagalan maka akan diadakan gerakan dengan masa yang lebih besar.

Sebelumnya goals yang dirancang mahasiswa sudah disetujui pihak Wakil Rektor III namun mengalami kendala ketika dibawa pada rapat pimpinan. Mahasiswa sendiri menuntut untuk dilibatkan dalam pembuatan konsep PKKMB dan penentuan waktu. (Anisa/Fiqih)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar