Kamis, 29 September 2016

FP Unswagati Adakan Agribisnis Challenge 2016

Unswagati, SetaraNews.com – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Pertanian (FP) Universitas Swadaya Gunung Jati (Unswagati) Cirebon mengadakan Seminar Agribisnis Challenge 2016 pada Rabu (28/9). Acara yang bekerja sama dengan Ayo Indonesia ini diikuti oleh Mahasiswa Sewilayah III Ciayumajakuning yang digelar di Aula Kampus I Unswagati.

Ayo Indonesia sendiri merupakan organisasi yang bergerak di Bidang Pertanian dimana wadah ini sebagai pengembangan potensi, inovasi dan teknologi Pertanian untuk menampung aspirasi mahasiswa melalui lomba “Agribiz Challenge” melalui situs www.agribiz.co.id dimana informasi lebih lanjut dapat diakses disitu.

Program ini diadakan bertujuan untuk membuka wawasan mahasiswa untuk memulai ide baru dalam mengembangkan potensi berwirausaha khususnya di Bidang Pertanian. Seperti yang diungkapkan oleh salah satu Panitia Penyelenggara sekaligus Ketua BEM Pertanian Unswagati.

“Kami merasa senang dan apresiasi sekali dengan adanya acara ini karena baru tahun ini Ayo Indonesia  mengadakan Seminar Agribis Challenge dan membuka kesempatan untuk ikut serta dengan perlombaannya,” Jawab Indra Kusuma pada SetaraNews.com, Rabu (28/9).

Pihak Unswagati sangat antusias sekali dengan diadakannya seminar tersebut terlihat dengan jumlah peserta yang diluar dugaan, semakin banyak bahkan tidak hanya Fakultas Pertanian saja namun mahasiswa lainnya yang ingin lebih tahu mengenai peluang membuka bisnis, seperti yang diungkapkan oleh salah satu Pemateri yakni Bapak Adi Marzuki dari Teknopreuneur Indonesia.

“Maka dengan Agribiz Challenge mari bersama-sama mengambil peran dalam pembangunan ekosistem agribisnisuntuk kedaulatan pangan," tutupnya. (Wido)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar