Rabu, 18 Januari 2017

Mahasiswa FE Minta Kejelasan SK dan Rincian Biaya Skripsi

Unswagati, Setaranews.com - Mahasiswa Fakultas Ekonomi (FE) tingkat empat hadiri forum perkumpulan antara mahasiswa dengan pihak fakultas terkait pembahasan biaya skripsi yang simpang siur, pada Rabu (18/1) di Ruang kelas 119, Gedung Manajemen.

Mahasiswa FE tingkat empat merasa bahwasanya informasi yang disebar oleh fakultas tidak terperinci secara jelas terkait poin-poin administrasi yang harus dibayar oleh mahasiswa.

Jaka Bambang Gunawan, salah satu mahasiswa fakultas ekonomi tingkat empat, menanyakan akan kejelasan administrasi skripsi,"Terkait biaya SKS, Bimbingan skripsi dan biaya operasional itu diperuntukan untuk apa, dan kami ingin tahu rincian-rinciannya dan apakah ada SK nya terkait pembayaran tersebut ?," ungkapnya dalam forum, Rabu (18/1).

Mendengar pertanyaan tersebut, Yudi selaku Wakil Dekan II FE menanggapi, bahwasanya semua administrasi yang dikeluarkan itu telah terperinci dan terdapat SK, "Kami tidak asal menentukan nominal yang harus kalian tempuh saja, melainkan semua pembayaran ada rinciannya dan SK nya, untuk penjelasan biaya SKS itu masuk ke universitas sebagai cadangan apabila nantinya biaya skripsi yang kalian bayar mengalami kekurangan, sedangkan biaya operasional diperuntukan untuk kebutuhan kalian dan pembimbing  juga yang nantinya untuk makan setelah melakukan bimbingan, dan untuk SK dan rincian-rinciannya, bisa perwakilan dari kalian minta nanti setelah selesai rapat senat, karena pukul satu akan ada rapat senat," paparnya, Rabu (18/1).

Dalam forum yang sama pula, Jamaludin mahasiswa Program Studi Akuntansi, mengusulkan kepada fakultas untuk mengumumkan rincian biaya skripsi melalui papan pengumuman atau melalui Organisasi Mahasiswa (Ormawa) yang ada di FE.

"Menurut saya agar informasi itu jelas, pihak fakultas mengumumkan melalui papan pengumuman yang tersedia di FE, atau bisa menyampaikannya lewat Organisasi Mahasiswa FE, dan juga untuk pengumumanya pihak fakultas harus menjelaskan juga rincian-rincian yang tertera dalam poin-poin yang harus dibayar oleh mahasiswa, agar mahasiswa FE khususnya mahasiswa tingkat empat mengerti betul dan tidak bertanya-tanya akan itu," Usulnya, Rabu (18/1).

Forum perkumpulan ini dihadiri oleh 18 mahasiswa tingkat empat, serta Wakil Dekan satu dan dua fakultas ekonomi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar