Rabu, 10 Agustus 2016

Fakultas Ekonomi Lepas 401 Calon Wisudawan

Unswagati, Setaranews.com - Fakultas Ekonomi Universitas Swadaya Gunung Jati (FE Unswagati) Cirebon telah mengadakan acara pelepasan calon wisudawan dan wisudawati ke-45 di Aula Kampus Utama Unswagati.

Acara yang berlangsung cukup khidmat ini dilaksanakan pada pukul 10.00 pagi sampai dengan selesai, dan dihadiri oleh 401 calon wisudawan dan wisudawati yang terdiri dari mahasiswa Program Studi Akuntansi sebanyak 206 orang dan Program Studi Manajemen sebanyak 195 orang.

Sementara gelar mahasiswa terbaik dari Program Studi Akuntansi di raih oleh Zainal dengan perolehan IPK sebesar 3,73 sementara dari Program Studi Manajemen diraih oleh Asri dengan perolehan IPK sebesar 3,51. Dua-duanya berpredikat cumlaude. Namun, untuk pelaksanaan wisudanya  akan dilaksanakan pada 15-16 Agustus untuk Gelombang I, dan pada Desember untuk Gelombang II.

“Jujur kami tidak dapat membalas semua jasa yang telah diberikan oleh para Dosen. Namun kami hanya dapat memanjatkan do’a yang tulus untuk semua Dosen agar senantiasa sehat, dan diberikan panjang umur. Ingatlah pula para kawanku sekalian, agar kita dapat mengaplikasikan semua ilmu yang telah kita dapat dengan sebaik-baiknya, tetap menjadi diri sendiri, juga semoga lulusan kita tidak kalah saing dengan lulusan-lulusan dari Universitas lain,” papar Zainal salah satu lulusan terbaik di Fakultas Ekonomi saat ditemui oleh Setaranews.com pada Selasa (09/08). (Riska)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar