Rabu, 31 Agustus 2016

Panitia PKKMB FK Diduga Lakukan Aksi Senioritas

Unswagati, SetaraNews.com – Pada sesi Penjemputan PKKMB Fakultas seusai Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) tingkat Universitas. Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Swadaya Gunung Jati (Unswagati) Cirebon diduga melakukan aksi senioritas di halaman GOR Ranggajati, Sumber, Kabupaten Cirebon pada Selasa (30/8).

Disaksikan puluhan pasang mata mahasiswa yang lain, panitia PKKMB FK berteriak-teriak pada para pesertanya yang hanya bisa menunduk dalam. Tidak terlihat fakultas lain melakukan hal yang serupa, hal tersebut pun menimbulkan tanda tanya, dan mengacu pada Surat Edaran Dikti tentang PKKMB 2016 yang harus bersih dari aksi kekerasan dan perpeloncoan.

Farras Arlinda Rachmawati selaku Ketua Pelaksana PKKMB FK memberikan pembelaan bahwasanya hal tersebut dilakukan semata-mata sebagai bentuk ketegasan agar para peserta PKKMB FK bisa membentuk kepribadian mereka. Mengingat perkuliahan di Kedokteran yang memakan waktu lama, dan dituntut harus tepat waktu.

“Sebenarnya balik lagi, kita disini bukan marah-marah, kita disini membentuk attitude mereka, supaya mereka lebih baik lagi attitude nya. Karena disini kita pun enggak akan berani melakukan kekerasan, kita sudah dapat notice dari pihak kampus untuk tidak melakukannya. Kita disini hanya berusaha bertindak tegas, untuk membentuk kepribadian mereka agar disiplin. Karena kalo kuliah di kedokteran kan memakan waktu lama, dan harus tepat waktu, bahaya kalo sampai mereka mengulur-ngulur waktu,” paparnya saat ditemui oleh SetaraNews.com disela-sela acara, Selasa (30/8).

Fakultas Kedokteran sendiri melaksanakan PKKMB yang diikuti oleh 75 peserta selama dua hari yakni sejak tanggal 31 Agustus-1 September dengan tema “GENETICS (Generating The Next Trustworthy, Inspirational, and Capable Medical Students)” di Kampus III Unswagati, Gedung Fakultas Kedokteran. (Fiqih/Acil)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar